Suatu ketika, ada seorang gadis duduk melamun disebuah taman kota. Dia terlihat sangat menyedihkan. Orang yang melihatnya pasti tau bahwa gadis itu sedang memikirkan sesuatu. Apa? Itu pertanyaannya. Dia sedang memikirkan sahabatnya, tepatnya masalah sahabatnya. Sahabatnya mempunyai seorang kekasih dan sudah bersama selama 4 tahun. Sahabatnya sangat menyayangi kekasihnya ini. Gadis ini menjadi tempat berkelu kesah sahabatnya. Dia akan menjadi pendengar sekaligus pemberi saran atau hanya sebagai pendengar tergantung keadaan sahabatnya. Biasanya dia melakukannya dengan baik. Tapi tidak kali ini. Jujur saja gadis ini bosan dengan masalah sahabatnya yang topiknya selalu sama, โKenapa dia jahat sama aku?โ. Saat di beri pertanyaan seperti itu , gadis itu bisa memberi jawaban ketika pertanyaan itu masih dilontarkan beberapa kali bukan sesering ini. Topiknya, sahabatnya merasa dijahati oleh kekasihnya sendiri. Gadis itu akan memberi respon seperti ini, โAku jadi nggak resp...